Rabu, 14 November 2012

Diposting oleh Liska Lesmana di 20.45 4 komentar

Tes Kraeplin atau Pauli
Tes ini banyak sekali terdapat dalam tes psikologi secara online karena bersifat hitungan dengan angka yang berganti-ganti menjulang keatas. Hal yang diukur dalam tes ini sebenarnya adalah konsistensi, ketahanan, sikap terhadap tekanan, penyesuaian diri, ketelitian dan sekaligus kecepatan dalam mengerjakan tugas.
Tes pauli biasa juga disebut dengan tes Koran. Pada dasarnya, bentuk tes pauli hanyalah deretan angka yang diminta dijumlahkan oleh peserta tes secara berurutan, dengan memperhatikan instruksi dari pemberi tes.
Ciri-ciri Tes Pauli 
  1. Penjumlahan 2 angka berdekatan terus-menerus dari atas ke bawah
  2. Yang ditulis angka satuan
  3. Hasil penjumlahan itu tidak dijumlahkan dengan angka berikutnya
  4. Pada waktu-waktu tertentu dibubuhkan tanda coret di bawah hasil penjumlahan
  5. Kalau salah dibetulkan dengan cara mencoret angka/hasil yang salah, lalu menulis angka yang benar di samping angka yang salah
  6. Kalau satu lajur terlewat, tidak perlu dihiraukan, lanjutkan pada lajur berikutnya, alasannya agar tidak mengacaukan pencatatan
Tes psiko hanyalah merupakan suatu alat buatan manusia untuk mengetahui kepribadian seseorang secara umum saja. Kesimpulan yang dihasilkannya boleh jadi berbeda dengan kepribadian yang sesungguhnya. Hal ini diakui oleh para psikolog sendiri bahwa tidak ada satu pun tes di jagad raya ini yang benar-benar akurat dapat menilai kemampuan dan kepribadian seseorang.


 

Liska Lesmana Template by Ipietoon Blogger Template | Gadget Review